Rabu, 23 April 2014

Kebijakan Baru Penggunaan Akun Institusi di Padamu Negeri


Pada tanggal 21 April 2014 dilakukan perubahan mekanisme penggunaan akun institusi Sekolah dan Dinas, yang tadinya bisa digunakan untuk melakukan operasional menjadi hanya sebagai pengelola Akun Admin/Operator yang ada dibawahnya. Perubahan mekanisme ini seiring dengan diluncurkannya Dasbor Layanan oleh SIAP Online, dimana pada dasbor ini akan memuat seluruh layanan yang didapatkan oleh pengguna.
dasbor layanan
Tampilan dasbor layanan baru dari SIAP Online
Akun institusi SIAP Online ini adalah akun yang berupa kode angka NPSN/SIAP ID bagi Sekolah (contoh : 10310319, 20230788, dll) dan Institusi ID bagi Dinas Pendidikan (contoh : 91101001, 91202001, dll). Pada saat login pengguna akun institusi hanya akan mendapatkan satu layanan yaitu Kelola Akun, sehingga jika anda adalah sebagai orang satu-satunya pemegang akun institusi maka anda harus menambahkan diri anda sendiri sebagai Admin/Operator untuk bisa melakukan operasional pada layanan SIAP Online (termasuk SIAP PADAMU Negeri).
dasbor layanan-akun institusi
Tampilan dasbor layanan untuk pemegang akun institusi
Jika anda login sebagai Akun Institusi Sekolah untuk menambahkan Admin/Operator Sekolah baru, silakan ikuti langkah berikut :
  1. Klik Kelola Akun Institusi 
  2. Pilih menu Kelola Grup Akun > Daftar Anggota Grup Admin
  3. Klik icon tambah (+) untuk melakukan penambahan Akun Admin/Operator baru
  4. Masukkan email pribadi dari Admin/Operator Sekolah baru yang sudah didaftarkan ke http://siapku.com
  5. Kemudian klik cek email, setelah dimunculkan biodata Admin/Operator baru tersebut lakukan Simpan
  6. Panduan selengkapnya disertai gambar untuk Institusi Sekolah bisa dilihat disini
Jika anda login sebagai Akun Institusi Dinas untuk menambahkan Admin/Operator Dinas baru, silakan ikuti langkah berikut :
  1. Klik Kelola Akun Institusi 
  2. Pilih menu Kelola Akun > Daftar Akun Administrator
  3. Klik icon tambah (+) untuk melakukan penambahan Akun Admin/Operator baru
  4. Masukkan email pribadi dari Admin/Operator Dinas baru yang sudah didaftarkan ke http://siapku.com
  5. Kemudian klik cek email, setelah dimunculkan biodata Admin/Operator baru tersebut lakukan Simpan
  6. Panduan selengkapnya  disertai gambar untuk Institusi Dinas bisa dilihat disini
Hubungi kami jika anda mengalami kendala :


sumber : http://blog.siap-online.com

Sabtu, 19 April 2014

Daftar nama penerima Tunjangan Fungsional dan Akademik

Akhir maret lalu sudah keluar SKTF dan SK tunjangan akademik dimana mereka yang mendapat SK tersebut berarti mereka juga berhak mendapatkan duitnya, hehehe. Nah barangkali anda para guru ingin tahu apakah nama Anda termasuk didalamnya atau tidak. Sekedar diketahui tunjangan hanya diberikan satu macam saja, kalau Anda PNS/non PNS dan udah sertfikasi berarti namanya Tunjangan Profesi. Kalau tunjangan fungsional untuk mereka yang belum sertifikasi dengan memperhatikan kuota dan syarat tertentu, sedangkan tunjangan akademik diberikan kepada mereka yang sedang menempuh pendidikan sarjana. Semuanya lewat aplikasi dapodikdas 2013/2014

Berikut adalah nama-nama guru penerima tunjangan fungsional dan tujangan akademik yang bisa anda download di sini. Silakan cari / download berdasarkan propinsi di bawah ini:


A. Penerima Tunjangan Kualifikasi Akademik

  1. Nusa Tenggara Timur (NTT)  Klik Disini
  2. Riau 
  3. Sulawesi Barat
  4. Sulawesi Selatan
  5. Sulawesi tengah
  6. Sulawesi Tenggara
  7. Sulawesi Utara
  8. Sumatera Barat
  9. Sumatera Utara
  10. DKI Jakarta
  11. Nangro Aceh Darussalam
  12. Bali
  13. Bangka Belitung
  14. Banten
  15. Bengkulu
  16. Gorontalo
  17. Jawa barat
  18. Jawa Timur
  19. jawa Tengah
  20. Jambi
  21. Kalimantan Barat
  22. Kalimantan Selatan
  23. Kalimantan Timur
  24. Kalimantan tengah
  25. Kalimantan Utara
  26. Kepulauan Riau
  27. Lampung
  28. Maluku Utara
  29. Maluku
  30. Nusa Tengggara Barat


B. Tunjangan Fungsional



  1.  Sumatera barat
  2.  sumatera selatan 
  3.  sumatera utara 
  4. jawa tengah
  5.  kalimantan barat
  6. kalimantan timur
  7. kalimantan selatan
  8. kalimantan tengah
  9. kalimantan utara
  10. kepri
  11. lampung
  12. maluku utara
  13. maluku
  14. ntb
  15. ntt
  16. riau
  17. sulawesi utara
  18. sulawesi barat
  19. sulawesi selatan
  20. sulawesi tengah
  21. sulawesi tenggara
  22. sulawesi timur
  23. jambi



Daftar nama nama guru yang menerima tunjangan fungsional dan tunjangan akademik tahun 2014 (non PNS)




Silakan klik nama propinsi Anda akan diarahkan ke link google drive untuk mengunduh format excelnya. Lihat tanda panah ke bawah, klik unduh. Semua Rekapan Baik Rekapan SK Tunjangan Fungsional, Akademik dan Khusus Daerah Ini hanya yang sudah mempunyai SK, Untuk Lebih lanjut silahkan hubungi Operator SIM Tunjangan kab / kota masing-masing.


sumber : klik disini

Penerbitan NUPTK Baru 2014

Dilansir dari notes facebook dari fans page padamu negeri berikut disampaikan perihal penerbitan NUPTK baru tahun 2014.

Kebijakan penerbitan NUPTK baru berdasarkan surat edaran Ka. BPSDMPK-PMP Kemdikbud no. 14265/J/LL/2013 tanggal 24 Juli 2013 perihal Penerbitan NUPTK Baru. Bisa diunduh di http://cari.padamu.siap.web.id/statik/pdf/Surat_Kepala_Badan_Tentang_Pemberian_NUPTK_2013.pdf


Berdasarkan surat edaran tersebut diberlakukan syarat penerbitan NUPTK baru melalui sistem PADAMU NEGERI, sebagai berikut:


Layanan Pengajuan NUPTK Baru hanya berlaku bagi para PTK yang belum pernah mengajukan NUPTK atau sudah pernah mengajukan namun belum menerima NUPTK.


Untuk memperoleh NUPTK dengan persyaratan sebagai berikut :


  1. Bertugas sebagai GURU, KEPALA SEKOLAH, dan PENGAWAS pada jenjang TK,SD, SMP, SLB, SMA, dan SMK di sekolah dalam binaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan
  2. Memiliki status kepegawaian PNS/CPNS maupun Non PNS.
  3. Bagi PTK yang Non PNS harus memenuhi syarat:
  4. Bila bertugas di sekolah negeri dibuktikan dengan SK pengangkatan dari Bupati/Walikota.
  5. Bila bertugas di sekolah swasta memiliki SK pengangkatan guru tetap yayasan (GTY) selama 4 tahun berturut-turut (terhitung mulai 1 Januari 2009) yang ditandatangani oleh Ketua Yayasan.
syarat pengajuan dan memperoleh nuptk baru 2014, penerbitan nuptk baru lewat padamu negeri


Jika PTK memenuhi syarat sebagai GURU, KEPSEK dan PENGAWAS dan belum memliki NUPTK maka pada akun login PTK masing-masing akan dimunculkan menu "Ajuan NUPTK Baru", silakan dilengkapi sesuai panduan pada aplikasi Padamu Negeri. Pelajari dan ikuti prosesnya sesuai alur di http://cari.padamu.siap.web.id/#!/alur/#alur-10

Sesuai alur proses http://cari.padamu.siap.web.id/#!/alur/#alur-11 bahwa yang berwenang menerbitkan NUPTK baru adalah LPMP setempat. Waktu proses penerbitan NUPTK baru tergantung dari proses kiriman berkas dokumen ajuan dari Admin Dinas ke LPMP, Antrian di LPMP dan alokasi waktu proses dari LPMP masing-masing.


Para PTK yang mengajukan NUPTK baru dapat memonitor hasil ajuannya melalui akun login PTK masing-masing. Jika menginkan informasi lebih detil dapat kontak langsung ke LPMP setempat dengan membawa bukti cetak surat S09 yang diterima saat proses persetujuan surat ajuan NUPTK baru (S06) ke Admin Dinas.


sumber : klik disini

Rabu, 16 April 2014

Antara PADAMU dengan DAPODIK


PADAMU NEGERI tidak ditujukan sebagai pengganti program DAPODIK Kemdikbud. Layanan PADAMU NEGERI dikelola oleh BPSDMPK-PMP Kemdikbud bekerjasama dengan PT. Telkom secara legal dalam rangka pelaksanaan tupoksi Penjaminan Mutu Pendidikan melalui program EDS dan VerVal NUPTK yang telah berlangsung setiap tahun sejak tahun 2006 hingga saat ini. Dari kerjasama tersebut Sistem PADAMU NEGERI dibangun diatas “Platform” Aplikasi SIAP Online Edisi Gratis (Bebas Biaya) milik PT. Telkom.
Hasil PADAMU NEGERI sebagai dasar perencanaan program UKG, Sertifikasi Guru, Diklat PTK di periode selanjutnya mulai 2014 nanti.
Jadi tidak perlu ada kekuatiran berlebihan terhadap kehadiran PADAMU NEGERI yang tujuannya berbeda dengan DAPODIK. Hal ini sama halnya dengan program PDSS dari Dikti untuk proses seleksi SNMPTN (https://pdss.snmptn.ac.id/).
PADAMU NEGERI terbuka untuk menunggu hasil DAPODIK secara menyeluruh agar bisa segera berbagi data yang akurat melalui PDSP sehingga layak menjadi sumber referensi data utama bagi unit kerja lainnya yang membutuhkan termasuk PADAMU NEGERI BPSDMPK-PMP. Jika nantinya hasil DAPODIK telah siap dan terbuka akses datanya melalui PDSP maka PADAMU NEGERI tentu akan menyesuaikan di periode selanjutnya.
PADAMU NEGERI mendukung program DAPODIK sebagaimana yang direncanakan untuk digunakan sebagai sumber data tunggal (referensi data utama) bagi seluruh unit utama di Kemdikbud mulai tahun 2014 nanti.
BPSDMPK-PMP sebagai salah satu unit utama Kemdikbud telah menyiapkan Aplikasi PADAMU NEGERI saat ini termasuk perangkat pendukungnya untuk terintegrasi dengan DAPODIK mulai 2014 nanti sebagaimana surat edaran dari Wamendikbud tanggal 30 Agustus 2013. PADAMU NEGERI juga disiapkan sebagai “Contingency Plan” BPSDMPK-PMP untuk antisipasi pada suatu keadaan yang tidak sesuai rencana utama tersebut..
Demikian semoga bisa mencerahkan semua pihak terkait.


Senin, 14 April 2014

Corel Draw X7 Graphics Suite Full Keygen



Siapa yang tidak mengenal Corel Draw? Salah satu software desain berbasis vektor ini banyak diminati oleh kalangan orang karena kemudahannya, mulai dari anak sekolah hingga desainer grafis. Pada tahun 2014 ini Corel Draw mengeluarkan versi terbarunya yaitu X7, fitur baru Corel Draw X7 Graphics Suite versi ini yaitu tabulasi (memudahkan kita bernavigasi antara canvas), preview jenis font, kostumisasi letak tool, dan masih banyak lagi, serta menampilkan wajah yang lebih segar.
ScreenShot:



Download:
Panduan Instalasi:
Versi teks:
  1. Matikan koneksi internet.
  2. Jika muncul kotak kuning di atas >> click >> allowed blocked content.
  3. Install seperti biasa, dan sobat pilih yang "I do not have a serial number and want to try the product", username BAGAS31.
  4. Pilih typical, pilih custom untuk kostumisasi Corel.
  5. Jika instalasi sudah selesai, buka corel draw X7 nya pilih register later. Jika sudah terbuka langsung exit.
  6. Akan muncul kotak Corel Draw ini bisa dipakai sampai 30 hari lagi, dan klik tulisan "Already Purchased?" di pojok kanan bawah.
  7. Buka keygen, pilih program di keygennya Corel Draw Graphics Suite X7 >> generate serial dengan klik Generate Serial Number jika sudah copy kan serial tersebut ke kotak Corel Draw yang tadi.
  8. Jika sudah di copy kan, klik Activate Offline, ingat pastikan internet sobat sudah mati ya.
  9. Copy kan 24 digit Installation Code beserta tanda strip "-" ke keygen, jika sudah klik "Generate Activation" pada keygen.
  10. Copy kan lagi Activation Code yang didapatkan dari keygen ke kotak Corel Draw yang tadi, dan klik Continue, jika ada error klik ok saja.

Format File Pendukung Baru

Menindak lanjuti permintaan pengguna dapodik helper yang menginginkan metode penyimpanan seperti aplikasi BSD sehingga ukurannya relatif kecil bahkan bisa melakukan efektifitas hingga lebih dari 90% dari ukuran normal. Format file ini akan diperkenalkan pada release aplikasi versi selanjutnya karena saat ini masih dalam tahap uji coba.

Adapun format file baru yang digunakan oleh dapodik helper adalah dengan akhiran .dbz. Pengguna diberikan keleluasaan untuk tetap menggunakan format .dbk ataupun menggunakan .dbz.

Opsi format dbz
Sebagai perbandingan dari hasil uji coba dengan data sekolah yang sama berikut ukuran file yang dihasilkan antara menggunakan format standar .dbk dan format .dbz.
Perbandingan ukuran file
Dari uji diatas diperlihatkan file .dbk yang memiliki ukuran 10MB berhasil dipangkas menjadi hanya 0.5MB dengan menggunakan format file .dbz.

Fasilitas Pencarian Data

Tampilan dapodik helper yang sangat simpel dan sederhana memang tidak ada aksesoris khusus untuk melakukan pencarian data dari setiap tampilan. Namun hal ini bukan berarti pada aplikasi dapodik helper tidak menyediakan fasilitas pencarian. Fasilitas ini merupakan fasilitas yang sangat mendasar untuk setiap aplikasi yang menggunakan database.

Untuk memulai menggunakan fasilitas pencarian pada dapodik helper dapat langsung dari masing masing tampilan data. Misalnya kita akan melakukan pencarian data siswa yang harus dilakukan adalah masuk ke menu Data pokok kemudian pilih tab Peserta Didik.

Saat berada di jendela utama Peserta Didik klik salah satu siswa tersebut bisa diurutan awal, tengah, akhir atau dibagian manapun.

Pilih salah satu data
Setelah salah satu data pada tampilan itu terseleksi (ditandai dengan latar belakang berwarna biru) selanjutnya bisa langsung mengetikan kata kunci pencarian (pada contoh ini misalna ketik za).
Hasil pencarian data
Apa yang telah kita ketik akan muncul pada bagian bawah kiri (nomor 2) dan secara bersamaan apabila pencarian itu ditemukan maka data hasil pencarian diberi tanda latar belakang yang berbeda, sedangkan data lain yang tidak menyediakan data sesuai kata kunci pencarian akan hilang dari tampilan.

Untuk mengembalikan dari kondisi pencarian tekan tombol esc pada keyboard.

Mengetahui Informasi Aplikasi Terbaru

Banyak sekali yang bertanya dengan pertanyaan yang sama yaitu 'dapodik helper yang terbaru versi berapa?' atau 'dapodik helper yang saya miliki apakah sudah terbaru?' dan pertanyaan sejenis lainnya. Untuk mengetahui apakah aplikasi Dapodik Helper yang terpasang pada komputer Anda sudah terbaru atau belum bisa langsung memeriksa dari aplikasi langsung.

Pada menu 'Help' terdapat menu 'Update Aplikasi' seperti tampilan dibawah ini.

Tampilan menu update
Selanjutnya aplikasi akan terhubung ke server sumber untuk melakukan pemeriksaan versi aplikasi, silahkan tunggu beberapa saat (tergantung kondisi koneksi internet).

Apabila aplikasi yang terpasang pada komputer tersebut sudah terbaru maka akan ada tampilan 'Aplikasi sudah terbaru' informasi seperti berikut.
Aplikasi terbaru
Namun jika aplikasi yang terpasang bukan merupakan aplikasi terbaru maka akan tampil seperti berikut.
Aplikasi belum terbaru
Jika aplikasi belum terbaru silahkan download aplikasi yang tersedia pada halaman Download, kemudian lakukan instalasi seperti biasa. Saat melakukan instalasi yang kedua atau lebih maka otomatis akan melakukan update aplikasi Dapodik Helper tersebut sehingga tidak perlu melakukan uninstall terlebih dahulu. Namun jika menghendaki melakukan uninstall terlebih dahulu juga tidak masalah.

Keterkaitan Proses Sinkronisasi dan Backup Restore

Banyak yang salah persepsi menyikapi backup restore data karena dianggap akan menimbulkan masalah pada proses sinkronisasi data dapodik. Hal ini sudah banyak yang berbagi informasi baik melalui media sosial facebook ataupun blog.

Melakukan backup restore sebenarnya tidak dilarang, tapi tidak juga bisa dilakukan pada semua kondisi data. Backup restore sangat dibutuhkan untuk menyelamatkan data dari hal-hal yang tidak diinginkan seperti aplikas terkena virus, sistem operasi dilakukan install ulang, komputer atau laptop hilang atau ganti, dan berbagai macam masalah lainnya.

Namun adakalanya melakukan restore data juga tidak diperbolehkan dalam kondisi tertentu. Saat anda sudah melakukan backup data kemudian anda melakukan sinkronisasi maka data hasil backup tersebut tentu saja kondisinya akan berbeda dengan data setelah sinkronisasi apabila ada perubahan data dari sisi server karena tentu saja data setelah sinkronisasi akan bertambah atau berubah, namun jika tidak ada perubahan dari sisi server tentu saja kondisi data akan sama dengan data yang sudah kita backup. Melakukan restore data setelah sinkronisasi yang mengalami perubahan data dari sisi server tentu saja tidak diperbolehkan karena jelas akan mengakibatkan kondisi data yang berbeda dengan data yang ada.

 Untuk itu pengguna Dapodik Helper diharapkan menggunakan fasilitas backup dan restore dengan bijak dan tidak sembarang melakukan restore data. Namun jika ketidak sengajaan proses restore telah dilakukan silahkan gunakan fasilitas 'Restore Temp Data' tetapi patut diingat bahwa restore temp data hanya mengembalikan data kondisi terakhir sebelum proses restore yang terakhir kali, jadi tidak bisa mengembalikan data yang sudah ditimpa lebih dari sekali.

BSD dan Dapodik Helper

Sampai saat ini yang ramai dijadikan topik pembicaraan oleh banyak operator dapodik sekolah adalah P2TK telah memberikan langkah yang sangat tepat dan sigap dalam menyikapi masalah sinkronisasi dapodik. Hal ini tidak terlepas dari hadirnya aplikasi kecil dengan nama Backup Sinkron Dikdas atau yang akrab disebut BSD. Bahkan BSD seperti menjadi jargon sendiri karena dapat dijadikan singkatan macam-macam seperti Bikin Sinkron Damai, Bikin Semua Damai, Bikin Santai Dapodik dan masih banyak lagi.

Terlepas dari itu semua yang selama ini diketahui oleh hampir seluruh operator sekolah adalah BSD merupakan produk P2TK Dikdas yang dibuat dalam rangka darurat membantu sistem sinkronisasi yang belum stabil. Dan hal itu memang diakui oleh hampir semua pengguna, karena BSD hanya butuh beberapa detik untuk melakukan backup data dari aplikasi dapodik dan butuh waktu sekitar 3 menit untuk melakukan restore ke server P2TK. Tentu saja berbeda jauh dengan fasilitas yang disediakan oleh aplikasi dapodik melalui jalur sinkronisasi yang berpuluh-puluh menit bahkan ada yang sampai seharian melakukan sinkron namun tak kunjung terkirim datanya.


Tampilan Dapodik Helper dan BSD
Hingga saat ini mungkin hanya beberapa orang yang tahu tentang apa itu sebenarnya dibelakang aplikasi BSD. Aplikasi BSD yang sudah membantu seratus ribu operator sekolah lebih mengirimkan data ke server kementerian sebenarnya adalah Dapodik Helper yang diganti kulit depan dan disembunyikan menu utama nya.

Pembaca boleh untuk tidak percaya hal ini, tapi fakta selanjutnya pada gambar berikut ini mungkin akan menambah sedikit keyakinan tersebut.
File pendukung Dapodik Helper dan BSD
Pembaca juga boleh berpendapat kalau gambar diatas dianggap hanya kebetulan semata, dan satu lagi gambar berikut ini yang bisa menambah lagi pembuktiannya.
Identitas Programmer
Sebenarnya masih ada yang lainnya yang bisa dibandingkan namun dirasa dengan tiga identitas ini saja sudah lebih dari cukup. Salam SATU DATA, dari OPERATOR, oleh OPERATOR untuk PENDIDIKAN INDONESIA.

Rabu, 09 April 2014

Tunjangan Guru Rp 56,1 Triliun Cair 9-15 April


Dengan rentang waktu 9-15 April, belum tentu semua tunjangan guru cair serentak
Dengan rentang 9-15 April, belum tentu semua tunjangan guru cair serentak.


Total realisai alokasi tunjangan guru dalam APBN 2014 sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) mencapai Rp 56,1 triliun. Tunjangan guru untuk triwulan pertama 2014 akan dicairkan antara tanggal 9-15 April 2014. Termasuk juga untuk tunjangan guru yang belum dibayarkan sejak 2010 sampai 2013.

"Jadi memang guru akan mendapatkan tunjangan gelondongan yang besar. Karena ditambah pencairan TPG yang terhutang," kata Direktur Pembindaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (P2TK) Ditjen Pendidikan Dasar (Dikdas) Kemendikbud Sumarna Surapranata yang SekolahDasar.Net kutip dari JPNN (09/04/2014).

Ada sekitar 1,2 juta guru yang menerima pencairan tunjangan profesi periode ini. Rincian guru penerima tunjangan, untuk guru jenjang TK mencapai 35 ribuan. Untuk jenjang SD dan SMP, jumlah guru penerima mencapai sekitar 1 juta orang. Sedangkan untuk guru SMA, ada 195 ribuan yang mendapatkan tunjangan 9-15 April 2014.

Alokasi anggaran tunjangan guru dalam APBN 2014 lebih kecil dari pada pagu anggaran TPG sebesar Rp 60,5 triliun. Efisiensi anggaran ini karena adanya sistem data pokok pendidikan (dapodik) yang diterapkan Kemendikbud sebagai saringan sebelum uang itu disalurkan ke guru yang berhak menerima tunjangan.

Syarat utama yang harus dipenuhi guru penerima tunjangan adalah memiliki beban mengajar minimal 24 jam per pekan. Selanjutnya, pencairan tunjangan guru triwulan kedua dilakukan pada akhir Juni 2014, triwulan ketiga pada akhir September 2014, dan triwulan keempat pada akhir November 2014.


Dapodik Selamatkan Rp 3,2 Triliun Uang Negara


Sistem Dapodik berhasil menyelamatkan uang negara dari potensi kebocoran.
Dapodik berhasil menyelamatkan uang negara dari potensi kebocoran APBN.

Sistem data pokok pendidikan (dapodik) yang digagas Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) berhasil menyelamatkan uang negara sampai Rp 3,2 triliun. Dapodik menjadi dasar pembayaran aneka tunjangan bagi guru. Dari Dapodik didapatkan data guru yang benar-benar layak mendapatkan tunjangan.

Direktur Pembindaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (P2TK) Ditjen Pendidikan Dasar (Dikdas) Kemendikbud Sumarna Surapranata mengatakan, memang benar dengan adanya dapodik itu ada sejumlah guru bersertifikat yang tidak mendapatkan tunjangan. Menurutnya dapodik itu fungsinya sama seperti saringan.

Dengan sistem Dapodik, Kemendikbud berhasil menyelamatkan Rp 3,2 triliun APBN 2013 dari potensi kebocoran. Uang itu setara dengan 9 persen dari pagu anggaran tunjangan profesi guru di APBN 2013 sebesar Rp 43 triliun. Seiring kuatnya sistem dapodik saat ini, tidak akan ada kebocoran anggaran tunjangan profesi guru di APBN 2014.

Sebelum ada sistem dapodik banyak kasus lolosnya penyaluran tunjangan profesi guru. Ditemukan guru yang memperoleh tunjangan lebih dari satu kali dalam satu periode karena data nomor induknya tidak tertata rapi. Guru yang mengajar tidak sampai 24 jam tatap muka per pekan, masih mendapatkan tunjangan profesi.

"Dengan dapodik juga ketahuan kalau ada penipuan jam mengajar. Karena kita tahun rombongan belajar sekolah se Indonesia," kata Sumarna yang SekolahDasar.Net kutip dari JPNN (08/04/2014).

Seperti diberitakan sebelumnya, sistem dapodik sempat dikecam guru pemilik sertifikat guru profesional. Pasalnya, sistem pendataan yang dijalankan untuk jenjang pendidikan dasar (SD dan SMP) ini dinilai merugikan sejumlah guru karena menyebabkan tidak lagi menerima tunjangan profesi.

Sumarna mengatakan para guru tidak perlu takut dengan sistem dapodik. Dia menegaskan bahwa dapodik itu fungsinya untuk memperlanjar pencairan tunjangan kepada guru yang benar-benar memenuhi kriteria. Untuk itu dapodik akan tetap dipertahankan

Rabu, 02 April 2014

Informasi download Pacth v.2.0.7 Dapodikdas 2013


BapakYusuf Rokhmat telah memberikan informasi mengenai serial baru aplikasi Dapodikdas 2013-2014, intinya beliau memberikan info mengenai patch dapodikdas 2013 yang terbaru / patch v.2.0.7 dapodikdas 2013 akan segera dirilis:
Berikut ini merupakan gambaran untuk patch v.2.0.7 dapodikdas 2013 :
  1. Tanggal Rilisnya adalah 1 April 2014 (diluncurkan)
  2. Tidak akan dapat mengedit nama PTK hal ini dimaksudkan untuk konsisten terhadap data yang telah diinputkan sebelumnya, jadi sudah seharusnya data pada dapodikdas harus sudah valid / sudah benar 100% sebelum di upgrade menggunakan patch v.2.0.7 dapodikdas 2013terbaru (tujuan: primary key terjaga / konsisten dengan namanya).
  3. Seperti biasanya patch terbaru mengikuti / patch versi sebelumnya (beda 1 tingkat) harus sudah terinstal, aplikasi dapodikdas 2013 sudah harus terinstal patch v.2.0.6 dapodikdas 2013
  4. Seperti biasa kita melakukan sinkronisasi untuk update data dan harus sama dengan yang di server info pendataan.
  5. Untuk lebih jelasnya, nantikan saja di web resmi www.infopendataan.dikdas.kemdikbud.go.id, dan ikuti tata cara yang diberikan. 


sumber: http://teknisioperatorsekolah.blogspot.com/2014/03/infomarsi-download-pacth-v207.html

Cara Mengatasi Aplikasi v. 2.0.6 yang expired - Untuk melakukan edit data PTK dan Peserta Didik Sebelum upgrade ke patch v.2.0.7


Berdasarkan informasi dari artikel sebelumnya mengenai patch dapodikdas 2013 v.2.0.7, ternyata nama PTK pada dapodikdas 2013 tidak bisa diedit jika aplikasi dapodik 2013 tersebut sudah diupgrade ke patch terbaru v.2.0.7. Oleh karena itu sebelum kita melakukan upgrade patch dari v.20.6 ke v.20.7 sebaiknya kita mengedit terlebih dahulu data PTK yang terdapat pada dapodik patch 2.0.6. Masalahnya untuk saat ini kita tidak bisa melakukan edit data karena aplikasi dapodikdas 2013 v.2.0.6 sudah terkunci atau biasa dibilang expired, nah untuk mengatasi masalah ini anda bisa mengakalinya yaitu dengan cara merubah waktu default pada komputer/laptop anda menjadi mundur, masukan tanggal 3 soalnya pada saat tanggal 3 Maret, aplikasi dapodikdas 2013 patch v.2.0.6 masih bisa login.
Setelah tanggal pada laptop/komputer anda sudah diubah ke tanggal 3 Maret, maka silahkan login kemudian edit data PTK atau lakukan cek secara mendetail. Selamat mencoba, semoga berhasil.
sumber: http://teknisioperatorsekolah.blogspot.com/2014/03/cara-mengatasi-aplikasi-v-206-yang.html

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More